BERSIAP MENJEMPUT KEMENANGAN DI PEMILU 2014

Jumat, 01 Februari 2008

Pembukaan MUKERNAS PKS Meriah

2008-02-01 22:14:52
Mukernas PKS Resmi Dimulai
Anwar Khumaini - detikcom

Denpasar - Mukernas PKS di Sanur, Bali, resmi dibuka. Dentuman keras suara gong membahana di ballroom Hotel Grand Bali Sanur Beach sebagai pertanda mukernas yang berlangsung mulai 1-3 Februari ini resmi dimulai.

Sebelumnya, tarian baris juga ditampilkan oleh belasan pemuda Bali. Sekitar 1.600-an peserta mukernas tampak antusias menyaksikan tontonan yang tidak biasa ditampilkan dalam acara-acara PKS ini.

"Dalam budaya, PKS mengakui sikap pluralitas," ujar Presiden PKS Tifatul Sembiring saat memberikan sambutan dalam pembukaan Mukernas PKS di Hotel Grand Sanur Bali Beach, Jumat (1/2/2008).

Menurut Tifatul, sebagai partai berasaskan Islam, PKS bukan merupakan ancaman bagi warga Bali yang mayoritas penduduknya beragama Hindu. Namun sebaliknya, justru PKS siap bekerjasama dengan siapapun, agama apapun serta suku apapun.

Tifatul juga mengatakan PKS bertekad untuk memperoleh 20 persen pada pemilu 2009 nanti. Untuk mewujudkannya, lanjut dia, baik pengurus pusat ataupun daerah harus bersinergi.

Hadir dalam pembukaan mukernas ini Ketua MPR, Hidayat Nur Wahid serta para tokoh Agama Hindu Bali beserta perwakilan dari Pemda Bali. ( anw / aba )

ARSIP NASKAH