BERSIAP MENJEMPUT KEMENANGAN DI PEMILU 2014

Sabtu, 31 Mei 2008

PILKADA JATIM : PKS Surabaya Siap Menangkan SOEKARWO di Surabaya

Surabaya beritajatim.com - Menjelang Pilgub Jatim yang akan di gelar di 23 Juli mendatang, PKS yang mantap mendukung Karsa (Soekarwo-Saifullah Yusuf) terus merapatkan barisan.

Sebanyak 100 tokoh PKS yang terdiri dari Bakal Calon Legislatif Daerah (BCAD) dan Pimpinan Partai se-Surabaya dan Sidoarjo melakukan konsolidasi. Pertemuan ini digelar di Gedung BPAV Gayungsari, Sabtu sore (24/05/2008).

“Pertemuan ini merupakan sarana untuk merapatkan barisan dalam rangka memantapkan segala sumber daya partai yang bisa berupa kekuatan kader, pikiran, jaringan dan dana,”papar ketua DPD PKS Surabaya, Fatkur Rohman, ST.MT dalam rilis yang beritajatim.com terima.

Meski termasuk partai kecil saat ini, Fatkur Rohman optimis bahwa PKS mampu memberikan bantuan suara yang signifikan bagi kemenangan pasangan Karsa dalam Pilgub mendatang.

Dengan waktu yang masih ada sejak sekarang, lanjut Fatkur, bisa dihitung secara cermat strategi, manuver, dan ide dari PKS untuk selanjutnya bisa bergerak cepat dalam meraih kemenangan.

“Salah satunya kita akan menggerakkan seluruh kader dan tokoh pendukung PKS untuk bisa mendesain simpul massa yang selanjutnya akan digunakan untuk menggelembungkan suara pada pemilu dan pilgub nanti,”pungkasnya.(sit/bj0)

Reporter : Nani Mashita
www.beritajatim.com

ARSIP NASKAH