BERSIAP MENJEMPUT KEMENANGAN DI PEMILU 2014

Sabtu, 31 Mei 2008

Pemilu 2009 : PKS Bojonegoro Raih 6 Kursi DPRD sebagai

jawapos, [ Minggu, 01 Juni 2008 ]

PKS Targetkan Raih Enam Kursi Legislatif

BOJONEGORO- DPD PKS menargetkan meraih enam kursi di DPRD pada pemilu legilatif (pilleg) 2009. Target ini naik 5 kali lipat dibandingkan pemilu 2004 yang hanya meraih satu kursi. Target tersebut disampaikan Ketua DPD PKS, Tri Wibowo kepada Radar Bojonegoro sebelum pertemuan konsolidasi dan kontrak dakwah caleg PKS dari Bojoneoro dan Tuban di aula Dinas Infokom kemarin

Menurut Tri, peningkatan jumlah kursi di DPRD tersebut cukup realistis. Sebab, PKS telah dikenal oleh masyarakat hingga ke pelosok desa. Selain itu, kemenangan pilkada yang diusung PKS di sejumlah daerah di Indonesia memberikan dampak positif bagi PKS. ''Bojonegoro kita harapkan PKS mampu meraih suara yang signifikan,''kata Tri.

Target 6 kursi tersebut juga berdasarkan jumlah 5 daerah pemilihan (dapil) di Bojonegoro. ''Tiap dapil kita targetkan satu kursi. Sedangkan dapil yang sudah meraih satu kursi, kita tambah menjadi dua kursi,''ujarnya. Dari 6 kursi tersebut 3 ditargetkan diraih oleh kader PKS, sedangkan 3 lainnya dari non kader.

Dalam pertemuan tersebut, mantan pengurus DPC Partai Demokrat, Gatot Agung Dwi Satoto terdaftar sebagai caleg PKS dari dapil III. Sedangkan pengusaha mebel yang pernah ikut penjaringan cabup dan cawabup dari PKB, M. Cholil juga terdaftar sebagai caleg PKS dari dapil VI. Keduanya menempati nomor urut 1 dimasing-masing dapil.

Sementara itu, humas DPW PKS Jatim, Irwan Setyawan mengatakan PKS mengakomodir caleg perempuan. ''Tiap dapil caleg perempuan ada 3 dari 10 caleg,''kata dia kepada Radar Bojonegoro disela-sela acara di dinas Infokom kemarin. DPW PKS optimis, PKS di Bojonegoro dan Tuban akan meraih suara yang signifikan dalam pilleg mendatang. (nas)

ARSIP NASKAH