BERSIAP MENJEMPUT KEMENANGAN DI PEMILU 2014

Minggu, 22 Juni 2008

PILKADA KAB BONDOWOSO : PKS Merapat ke Amien-Haris

PKS Ancang-ancang Merapat ke Amien-Haris

Monday, 23 June 2008

BONDOWOSO (SINDO) – Sebulan menjelang pemilihan kepala daerah Bondowoso, manuver politik partai semakin seru.Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Bondowoso dikabarkan bakal bergabung dengan calon bupati-wakil bupati (cabub- cawabub) yang diusung PKB yakni Amien-Haris.

”Kita memang sudah melakukan komunikasi dengan teman- teman PKB soal pilkada. Tapi dalam waktu dekat soal resminya bergabung akan kami umumkan,”kata Budi HartonoseorangfungsionarisDPD PKS Bondowoso,kemarin. Budi, satu-satunya anggota DPRD Bondowoso dari kader PKS, mengaku memiliki pertimbangan dalam menentukan aliansi dengan PKB.

”Kita tidak saja melihat siapa yang mengusung, tapi juga melihat figur calon,”katanya. Dalam pertarungan pilkada Bondowoso ini, kata Budi, para pemilih masih memiliki kecenderungan buruk.

”Mayoritas pemilih masih condong ke money politik. Tapi yang jelas PKS nantinya tidak akan golput dan tetap menentukan pilihan,”katanya. Sedangkan Ketua Tim SuksesAmien- Haris,Achmad Dhofir membenarkan rencana bergabungnya PKS.

Namun, dia belum bisa memastikan apakah rencana PKS tersebut sudah final.”Kita membuka pintu untuk PKS maupun warga masyarakat. Kita percaya teman- teman PKS memiliki militansi untuk menggalang dukungan,” kata Achmad Dhofir. (p juliatmoko)

ARSIP NASKAH