BERSIAP MENJEMPUT KEMENANGAN DI PEMILU 2014

Kamis, 27 Desember 2007

Soeripto Berikan Hewan Qurban di Jawa Timur

Kamis, 20/12/2007 16:51 WIB
Anggota DPR-RI PKS Berikan Hewan Kurban
Pengirim: Agis Firdaus - DetikSurabaya

Surabaya - Anggota DPR-RI dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dari daerah pemilihan Jawa Timur 1 (Surabaya-Sidoarjo), Soeripto SH, kembali mengoptimalkan masa reses DPR-RI untuk berinteraksi dengan masyarakat di daerah pemilihannya.

Untuk masa reses kali ini, pelaksanaannya bersamaan dengan hari Raya Idul Kurban 1428 H. Selain menyerap aspirasi dari masyarakat terkait permasalahan yang dihadapi, Ripto kali ini juga menyumbangkan hewan kurban sebanyak 1 sapi dan 2 kambing.

Penyembelihan dan pembagian hewan kurban dari Ripto disamakan pelaksanaannya dengan hewan kurban yang berhasil dihimpun oleh DPD PKS Surabaya sebanyak 17 sapi dan 115 kambing.

Dalam reses kali ini, selain membagi hewan kurban kepada masyarakat, Ripto juga akan melakukan serangkaian acara untuk menyerap aspirasi dari segenap kalangan masyarakat Surabaya dan Sidoarjo.

"Ini sebagai bagian memenuhi seruan Allah dalam QS Al Kautsar ayat 2 dan Hadist Rasulullah 'Tiada amal anak adam yang lebih disukai Allah pada hari Idul Adha melainkan ibadah kurban'..(HR At Tirmidzi)," ujar ketua DPD PKS Surabaya, Fatkur Rohman.

PKS Kota Surabaya hari ini serentak di 32 titik melakukan penyembelihan hewan kurban bersama-sama dengan masyarakat. Ini adalah bagian dari konsistensi PKS dalam hal kepedulian dengan terus berusaha sebanyak mungkin berinteraksi dan memberikan kemanfaatan bagi masyarakat. (silentmove@ne.its.ac.id) (fat/fat)

ARSIP NASKAH