BERSIAP MENJEMPUT KEMENANGAN DI PEMILU 2014

Selasa, 01 Januari 2008

Tiga Speedboat PKS Bermakna bagi Evakuasi Korban Banjir Ngawi

Korban Banjir Meninggal di Ngawi Bertambah Lima Orang


TEMPO Interaktif, Ngawi:Posko Kecamatan Geneng, Ngawi, Jawa Timur melaporkan bertambah lima korban banjir tewas. Sehari sebelumnya tiga korban terlebih dulu dilaporkan meninggal. Para korban tewas diduga karena kedinginan dan kelaparan saat bertahan di kediamannya. ?Kelima korban telah dievakuasi,? kata Camat Geneng, Joko Santoso, di posko yang terletak di Ngawi, Jumat (28/12).

Joko mengatakan, korban kemungkinan kekurangan makanan. Saat ini para pegungsi membentuk posko darurat di kantor dinas pertanian, puskesmas Geneng, Balai Desa Tambakrejo, dan Sekolah Dasar Tambakrejo. Jumlah pengungsi diperkirakan mencapai 20 ribu di Kecamatan Geneng. Dua puluh ribu di tujuh desa lain belum bisa dievakuasi karena keterbatasan sarana.

Hingga kini, petugas hanya memiliki 19 speedboat, yakni: tujuh dari bantuan PT Sampoerna Tbk, tiga dari PKS, tujuh dari AURI, tiga dari Angkatan Darat, dan warga dari menyewa untuk evakuasi .

sumber tempointeraktif.com, Jum'at, 28 Desember 2007 | 12:54 WIB

ARSIP NASKAH